Last modified: 2020-12-08
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen strategi Uniq Hotel Yogyakarta dalam menghadapi pandemi Covid-19. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara. Wawancara dilakukan kepada Ina Wahyu Nugroho, Front Office Coordinator dan E-Commerce Uniq Hotel Yogyakarta. Analisis data dilakukan dengan analisis kualitatif Miles and Huberman dan analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen Uniq Hotel Yogyakarta dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini memiliki SOP yang jelas dalam operasionalnya, yaitu (1) Manajemen sumber daya manusia, yaitu dengan membatasi jam kerja per bulan menjadi 13-14 hari (dipangkas sekitar 50%), menerapkan kebiasaan mencuci tangan dan membersihkan ruangan secara berkala, dan membatasi pertemuan antara karyawan operasional dan supervisor (termasuk back office), (2) Manajemen operasional, dengan mengurangi kamar yang dijual untuk menerapkan physical distance(menjadi 26,42 - 37,74 % dari seluruh kamar yang dimiliki), mematikan listrik yang tidak diperlukan seperti lift untuk mengurangi cost, meniadakan layanan food and beverarge, serta menyediakan handsanitaizer di setiap kamar dan public area, termometer, dan cairan disinfektan per departemen, dan (3) Manajemen pemasaran, yaitu dengan mengandalkan onlineseperti WA Blazz, Email Blazz, dan sebagainya. Selain manajemen yang jelas, hasil analisis SWOT Uniq Hotel Yogyakarta menunjukkan bahwa hotel tersebut berada pada kuadran I, artinya memiliki kekuatan dan peluang besar untuk menjalankan operasionalnya. Hal ini menjadi modal besar bagi Uniq Hotel Yogyakarta untuk semakin berkembang dan melanjutkan kegiatan operasionalnya.