Font Size:
PERAN STAKEHOLDER DALAM PENGELOLAAN LIMBAH CAIR DOMESTIK BERKELANJUTANDI KOTA MALANG
Last modified: 2021-01-18
Abstract
Pengelolaan limbah cair domestik merupakan peran semua pihak terkait, dimulai dari masyarakat sebagai sumber utama penghasil limbah cair hingga pihak terkait yang berwenang dan didukung kebijakan serta sanksi yang harus diterapkan sehingga mendukung pelaksanaan pengelolaan limbah cair domestik berkelanjutan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana peran semua pihak/stakeholder dalam berpartisipasi menyingkapi permasalahan pengelolaan limbah cair domestik. Penelitian dilakukan menggunakan metode deskriptif eksplanatori.Diperlukan strategi khusus dalam mengelola limbah cair domestik. Strategi pengelolaan limbah cair domestik harus lebih menekankan kepada keterlibatan masyarakat secara langsung sebagai penghasil utama limbah cair domestik yang didukung pihak terkait melalui pengembangan kapasitas, dengan kunci utama adalah perubahan perilaku mendasar masyarakat dalam pemakaian air bersih sebagai upaya meminimalisasi limbah cair yang dihasilkan.
Full Text:
PDF